- Masalah rambut ikal mengembang keriting memang sedikit butuh perhatian dibanding dengan rambut yang lurus kenapa?? karena rambut mengembang dan ikal susah di atur atau di style
Tapi ngga usah bingung sekarang sudah ada cara mudah memperhalus dan membuat rambut keriting menjadi lurus (straightening hair ) banyak merk produk pelurus permanent rambut salah satu nya L'oreal x-tenso moisturist
2. Penetral / neutralising cream
Perawatan ini disebut smoothing. Pasti girls bertanya apa sih perbedaaan antara smoothing dan rebonding? Ok kita lihat apa perbedaan nya ya.. Biar girls tahu :)
Rebonding
Dari pengalamanku meluruskan rambut ku yang mengembang kering dan sedikit ikal (curly), rebonding dan smoothing membuat rambut lurus. Tapi dengan rebonding hasil rambut menjadi lebih kaku, kering dan lebih banyak rambut menjadi rusak kering dan rontok, perlu perawatan extra pastinya
Untuk rebonding saran saya harus dilakukan oleh profesional rambut yang sudah biasa melakukannya, karena jika terjadi kesalahan bukan kita mendapatkan rambut lurus tapi malah menjadi keriting,kering dan hancur. Hasil rebonding lebih lama sekitar 5-6 bulan.
Biasanya rebonding dilakukan untuk jenis rambut yang keriting sekali, tapi jika rambut anda hanya sedikit bergelombang dan mengembang saya sarankan untuk melakukan smoothing saja.
Smoothing
Sesuai namanya smoothing itu menghaluskan rambut, jika anda mempunyai rambut yang susah diatur, mengembang, dan bergelombang smoothing dapat membuat rambut menjadi lurus,lembab dan mengikap /silky. Kenapa ? karena dalam smoothing terdapat protein rambut/ keratin, zat dimana rambut kita memerlukannya.
Saya pribadi lebih suka dengan cara smoothing untuk membuat rambut saya lurus dan lembut, dan betul hasil yang didapat lebih lembut dan lurus natural tidak kaku seperti rebonding.
Sebetulnya proses rebonding dan smoothing hampir sama yaitu dengan catok atau flat ironing, tapi karena didalam obat smoothing terdapat keratin rambut jauh lebih natural dan tidak kering.
Perlu diingat bahwa proses rebonding dan smoothing pada rambut yang sudah pernah dilakukan smoothing dan bonding sebelum nya, usahakan memberi obat pada rambut yang baru tumbuh saja, jangan memberi obat pada rambut yang masih lurus. Karena saat kondisi rambut anda terkena obat sebelumnya akan lebih sensitif. Lagi pula rambut sebelumnya masih lurus hanya rambut virgin atau baru tumbuh yang terlihat keriting atau mengembang. Rambut yang masih ada effek obat /rambut yang masih lurus jika terkena obat lagi itu akan menjadi RUSAK dan kering malah kadang lebih parah rambut menjadi frizzed. Selain rambut lebih sehat kita juga bisa irit obat smoothing nya :D So girls .. Beware of that ya ... :)
Sekarang kita simak step- step smoothing :)
1. Bersihkan rambut dengan shampoo tanpa conditioner.
2. Keringkan dengan hairdryer rambut sekitar 80 % kering
3. Bagi rambut menjadi 2-4 bagian tergantung panjang rambut
4. Ambil sebagian rambut dengan ujung sisir flat sekitar 3mm / secukupnya untuk diolesi smoothing Cream selapis demi selapis
5. Oleskan cream smoothing 1/2 cm - 1 cm dari akar ya.. Jangan sampai dikulit selain gatal juga perih.
Gunakan sisir untuk cat rambut yang ada sikat di sisi sisir. pemberian cream tidak perlu ditarik
Dengan sisir cukup tarik dengan jari diantara telunjuk dan jari tengah setelah diberi cream.
Dan lakukan pemberian cream dalam 20 menit.
6. Tunggu sekitar 15-20 menit. Untuk mengetahui rambut sudah jadi kamu bisa lakukan ikat simpul
Jika simpul longgar berarti belum jadi, tapi jika simpul rapat rambut sudah jadi atau ambil sehelai rambut yang Sudah diolesi cream dan tarik pelan apabila rambut terasa melar seperti karet well girls..dah jadi adonannya , boleh diangkat hehehe... :D
7. Cuci rambut dengan air hangat -tidak panas / boleh juga air dingin sampai bersih tanpa shampoo.
8. Keringkan lagi dengan hairdryer dan ini harus betul kering jika tidak akan berpengaruh pada proses
Catok dan bisa gagal :(
9. Lakukan pencatokan rambut dengan membagi 4 bagian rambut dan ambil bagian rambut sekitar 2 mm. Catok rambut harus dilakukan dengan panas 180-200 derajat ya kalo ga panas nanti ngga Mateng :)) .. Proses catok rambut ini dapat dilakukan sesuai keinginan kamu misalnya kamu tidak suka rambut terlihat seperti jerami ( runcing )dibagian bawah, lakukan catok dengan menekuk kearah dalam pada bagian bawah rambut. Jika tidak mau terlihat terlalu tipis pencatokan tidak perlu ditarik berkali2 dengan catok, buat volume dibagian tengah rambut/ kepala. Sebelum dicatok dengan flat ironing kamu semprot dulu dengan anti frizz supaya melindungi rambut dari panas flat iron, bisa cari juga merk lain :)
10. Setelah semua bagian rambut selesai dicatok, rambut sudah terlihat kempes :D lurus, karena proses pencatokan tersebut. Proses terakhir kita oleskan cream neutralizer nya ya...
Fungsi netralising supaya ph rambut yang diolesi cream smoothing itu kembali normal ini sekaligus menjadi pelembutnya lakukan seperti no 5. Dan diamkan 20-30 menit
11. Cuci rambut sampai bersih dan kamu boleh pakai conditioner dan bisa juga kamu pakai vit rambut
12. Keringkan dengan hairdyer untuk lebih afdol dipakai catokannya untuk membentuk rambut lurus mu dengan menekuk bagian bawah rambut kearah dalam.
girls.. you"ll see how straight your hair now :D
My hair Before smoothing :D
After smoothing :)
Catatan:
- kamu bisa lakukan dengan bantuan orang di rumah untuk melakukan smoothing dengan mengikuti step-step diatas atau lakukan sendiri seperti saya :)
- gunakan sarung tangan
- setelah proses smoothing selesai jangan cuci rambut selama 3 hari gunakan shower cap supaya ga basah
- jangan dijepit atau diikat selama 3 hari jangan selipkan rambut di kuping :D nanti rambut akan melengkung pada area ini. Selama 3 hari penyerapan proses obat berlangsung
- untuk hasil lebih baik lakukan perawatan rambut seperti hair spa dan hair mask dalam 1 minggu lihat cara perawatan di posting sebelumnya
Selamat mencoba girls ...
Keep being pretty :)