Yuk coba
Friday, May 30, 2014
Trick dan tips membuat ombre kutek
1. Mengunakan kuas
-Pakai kuas untuk cat air cari ukuran yang kecil kamu bisa tipiskan lagi dengan gunting jika terlalu tebal.
-Dibutuhkan warna dari warna muda/ terang, sedang dan gelap. Kamu bisa pakai warna apa saja yang kamu punya
Bisa juga kamu mencampur warna gelap dengan warna putih (kutek) untuk mendapatkan warna muda.
Mis nya : pink tua dengan putih kamu bisa dapatkan warna pink muda.
- pakai warna putih sebagai dasar warna kuku setelah kering kamu pakai kuas dan ambil warna pink muda lalu garis pakai kuas kearah dalam kuku. Lalu ambil warna sedang pink tua lalu pakai kuas dengan cara yang sama garis diatas warna sebelumnya, terakhir pakai warna merah tua dan garis kembali diatas warna sebelumnya.
- kapai warna dasar putih
- pakai sponge makeup dan beri warna kutek warna muda dulu.
- setelah warna dasar kering pakaikan kutek yang ditaruh di sponge dan tepuk- tepuk pada kuku. Lalu beri warna pink tua dan lakukan hal yang sama, terakhir pakaikan warna merah tua dan tepuk2 kembali dibagian bawah
- lalukan pewarnaan dengan memberi jarak antara warna yang lain. Jangan menumpuk semua warna sebelum nya.
Sehingga ada transisi warna antara yang muda sampai warna yang tua.
Perbedaan hasil dengan menggunakan kuas tipis dengan sponge
Coba ya :)
Kasih tahu hasil nya ke aku ...
Good luck
Wednesday, May 28, 2014
Variasi rambut anak
Model lilit karet
Model ini sangat mudah dan simple
-Bagi rambut depan menjadi 4 ikat rambut dengan karet dan lilit karet dengan cara mengikat seperti biasa pada keseluruhan kunciran seperti di gambar.
- ambil rambut tengan dan buat kunciran kuda dengan menggabungkan lilitan rambut tadi.
Selesai :)
Simple rapih...
Coba ya :)
Tuesday, May 27, 2014
Variasi rambut anak
Model ikatan rambut bando
Kali ini model rambut si kecil ku
dengan hiasan bando melingkar.
Cara nya:
-Bagi rambut bagian depan sebanyak 10-12 ikatan kecil ( lakukan pada saat rambut anak basah).
- setelah semua kunciran bg. Depan rapih ambil kunciran tengah dan ambil kunciran sebelah nya ikat bersama. Ambil lagi kunciran sebelah nya sambungkan sampai kunciran terakhir bagian samping kanan. Ulangi pada bagian kiri .
Karena rambut si kecil ku masih pendek aku tidak bisa mengikat sisa ikatan terakhir di bawah rambut bagian tengah .
Kamu bisa buat itu jika rambut anak panjang sehingga ikatan terakhir bisa disembunyikan dibawah rambut lain.
Selamat mencoba
Good luck :)
Sunday, May 25, 2014
Variasi dan idea kutek
Glitter triangle
-Trick untuk buat segitiga glitter pakai selotip/ tape oleskan kutek pada selotip untuk dasar / lapis pertama dan poles glitter kutek pada selotip.
-Setelah kering gunting dgn bentuk segitiga dan tempelkan pada kutek yang sudah di pakai warna dasar terlebih dahulu.
- terakhir gunakan top coat atau kutek bening sebagai pelapis.
Marmer style / marble style
Cara buat kutek ini
Memerlukan 3 warna kutek
- lapis kutek putih untuk dasar kuku
- teteskan warna ke 2 dan 3 boleh pilih warna sesuai km suka teteskan pada kuku.
- ambil tusuk gigi aduk atau tarik tetesan kutek kearah luar dan dalam berbentuk s
Dan tercampur dengan warna ke 3
- lapisi kutek bening sebagai pelapis.
Selamat mencoba
Kasih tahu hasil kutek kamu ya
Aku tunggu :)
Saturday, May 24, 2014
French manicure
French nail polish ini terlihat natural dan modish kamu bisa pakai trick tape/ selotip untuk membuat variasi nya.
Siapkan :
Kutek putih, top coat dan aku tambahkan sejenis vit kuku dari Revlon namanya Treat & Boost vit ini ada sedikit berwana pink natural selain terlihat natural kuku juga jadi sehat.
Cara membuat nya gampang loh :)
- pertama poleskan kutek warna putih pada ujung kuku.
- lalu buat selotip dengan memoles kutek warna gold atau apa saja yang kamu suka. Gunting setelah kering seperti garis
-tempelkan tape / selotip tadi di bagian dalam batasan dengan kutek putih
- pakai vit kuku
Dan terakhir lapisi dengan top coat/ kutek bening biar awet.
Gampang kan ? ^ - *
Coba ya ...
Let me know :)
Makeup idea untuk sehari-hari dan acara spesial
Today look
Aku fan sama warna unggu :) jadi aku lebih suka menggunakan warna ini dengan berbagai teknik aplikasi mata
Kali ini aku membuat smokey sedikit lebih intense/ kuat karena untuk acara malam hari.
Shadow : Sleek eyeshadow pallete
Lipstik : Nyx lipstick
Mascara : coastal scents and L'oreal
Blush : Elf pink
Brownser : Elf
Stay pretty girl !
Makeup is fun :)
Friday, May 23, 2014
Tips dan trick nail art
Dot style nail
Style dot biasanya memakai alat nailart khusus / dotting tool.
-Trick nya aku pake jepitan rambut hitam yang ujungnya bulat untuk menggantikan alat nya.
- Tips nya pada pengambilan kutek pada ujung kawat / ujung jepitan Jangan ambil terlalu sedikit / tipis kutek untuk membuat dot supaya bisa diteteskan diatas kuku yang sudah di beri warna dasar.
- Untuk ukuran dot lebih kecil kamu bisa tusuk gigi.
Selamat mencoba
Variasi rambut anak
Model silang kait
Bagi rambut bagian depan menjadi 5
Dan ikat menyambung tiap kunciran satu sama lain sampai bagian terakhir.
Bagi rambut tengah menjadi 4-5 lalu kuncir satu persatu. Dimulai dari kunciran pinggir setelah di ikat. Masukan kunciran ke bagian sambungan rambut bagian depan silangkan X keluarkan sisa rambut dan ikat kembali bagian ikatan berikutnya pada bagian tengah buat sampai 4-5 kunciran.
Wednesday, May 21, 2014
Variasi kutek idea for nail polish
Style kutek garis /Stripes style nail polish
Cara merias kutek ini menggunakan:
1. Selotip/ tape
2.kutek warna sesuai keinginan
3. Gunting kuku
4. Kutek bening pelapis / top coat
Caranya:
- Ambil selotip/ tape poleskan warna kutek yang kamu mau, tunggu kering.
Kamu bisa mencampur warna kutek dengan glitter.
- gunting selotip sesuai keinginan mis setipis apa yang kamu mau. Kamu juga bisa gunting dengan bentuk lain.
- pakai warna dasar untuk kuku sebelum memasang solatip dan tunggu kering pastinya.
-tempelkan selotip yang sudah digunting pada kuku yang sudah diberi warna kutek dasar tadi sesuai selera mu
Variasikan warna kutek hingga berbentuk.
- setelah terlihat bagus pakaikan top coat untuk melapisi selotip agar tahan lama.
Gampang kan? Cantik lagi :)
Selamat mencoba
Any question?
Variasi rambut anak
Model bando hairstyle
Bagi rambut tengah berjajar menjadi 6 ikat tiap bagian satu persatu tiap kunciran dibelah dari bawah karet dan masukan ikatan dan akan menjadi simpul dan ikat kembali pada bagian ke 2,belah kembali dan masukan kunciran begitu seterusnya sampai bagian selesai.
Model mini bun
Model ini dimulai dari bagian samping ke belakang tergantung banyak nya rambut.
Setiap kunciran disambungkan ke kunciran berikut nya lakukan sampai ke bagian samping yang lain.
Karena sikecil ku rambutnya masih pendek aku ikat sedikit tinggi karena untuk menyambung ikatan.
Good luck mom :)
Kutek kutek / idea untuk kutek
Cara membuat model kutek ini
- cari dasar warna untuk awal dasar sebelum membuat variasi
- gunakan tape / selotip lejatkan lebih dulu pada lengan agar tidak terlalu melekat lalu tempel pada kuku yang sudah kering pastinya.
- ambil warna kutek yang berbeda dari warna dasar dan poles pada bagian kuku yang tidak di selotip setelh kering lepaskan selotip.
- jika kamu mau lebih rapih gunakan di sisi atas boleh juga kamu langsung poles karena sudah ada batasan dari gambar yang sudah dibuat lebih dulu.
Cocok untuk pesta , resepsi untuk special occasion .
Selamat mencoba :)
Tuesday, May 20, 2014
Variasi rambut anak
Model rambut ini memang agak sedikit ribet but its so cute unique :D
So yuk kita coba..
1. Untuk bagian poni bisa kamu urai dan kamu ikat juga sesuai selera mom ya. Jika diikat bagi 2 rambut ikatan dan di sambungkan pada bagian ikatan tengah.
2. Bagi rambut tengah menjadi 6 bagian dan ikat dengan karet dan dibagi menjadi 2 pada setiap kunciran.
3. Untuk bagian belakang bagi juga menjadi 6. Kali ini sebelum mengikat setiap bagian ambil 1/2 kunciran bagian tengah /\ Ilustrasi ikatan seperti gambar
/\ /\
Ini. Sambung terus sampai pada kunciran pinggir tidak usah di bagi 2 ikat bersama pada kunciran belakang bagian samping.
4. Ikat rambut pada saat rambut basah dan lepaskan karet rambut jg pada keadaan basah. Jadi rambut menyatu dan mudah di ikat.
Semoga mengerti ya mom :P
Good luck :)
Sunday, May 18, 2014
Model silang variasi rambut anak
Model ini cara nya membagi 3 bagian depan dan belakang dengan mengikat bagian depan dan belakang setelah membagi 2 hasil ikatan rambut dan di ikatkan pada bagian samping. Untuk kunciran depan bagi 2 dan ikatkan pada kunciran samping bagian belakang sebaliknya kunciran belakang ikatkan ke samping bagian depan jadi terbentuk silang sebagai variasi.
Ada yang mau di tanya ?
Boleh di comment untuk tanya variasi rambut anak aku tunggu :)
Selamat mencoba
Saturday, May 17, 2014
Ide untuk makeup sehari hari dan hari special
Thursday, May 15, 2014
Variasi rambut anak
1.
Mau coba ini? Lucu juga :)
Untuk model ke 2 agak sedikit rumit tapi di coba aja :)
Dimulai dari kunciran bagian belakang
Ambil sebagian rambut dan ikat setelah diikat bagi dua ikatan rambut 1/2 bagian ikat ke arah atas dengan membagi rambut menjadi 5-6 tergantung banyak rambut. Setelah diikat hasil ikatan di sambung kembali dengan bagian rambut berikutnya membentuk lingkaran dan akhirnya bertemu pada bagian kunciran pertama.
Ikatkan sisa 1/2 bagian rambut belakang tadi dengan ikatan terakhir .
Good luck mom..
Kalau ada pertanyaan silahkan ya ..
Stay pretty :)
Variasi rambut anak
Model ini bisa untuk ke pesta mom tinggal beli jepit rambut kecil bagi rambut menjadi 5/6 bagian setiap bagian rambut hanya dijepit yang sebelumnya di twist / diputar kearah atas dan dijepit begitu seterusnya. Cari jepit yang cute jangan terlalu besar kalo rambut anak tipis.
Good luck mom
Tuesday, May 13, 2014
Variasi rambut anak
Today Giselle'hairstyle look
Model ikatan ini gampang :D
Bagi rambut bagian depan menjadi 6 ikat tiap bagian jadi deh :)
Buat pada saat rambut basah
Model rambut ini unik dan cute juga
Caranya: ikat rambut bagian depan menjadi 5 bagian ikat dengan karet warna. Pada bagian tengah ikatan dibagi manjadi 2 , karena rambut si kecilku kurang panjang aku ambil bagian tengah rambut dan menyambung ikatan bagian depan lalu aku bagi 2 rambut ikatan tadi dan sambungkan pada kunciran kuda bagian belakang dengan menyambungkan kunciran bagian depan.
Pakai jepit hitam sebagai jarum untuk memasukkan pita pada sela rambut yang di ikat dengan cara memasukan bagian belakang jepit kedalam rambut yang diikat tarik keluarkan pita pada setiap kunciran lakukan terus sampai ke semua kunciran rambut. Ikat pita pada kuncir kuda bag. belakang.
Selamat mencoba :)
Punya ide lain ?
Share ke aku ya ..
Stay pretty girls :)
Sunday, May 11, 2014
Variasi rambut anak
Si kecil ku ini mulai banyak volume rambut nya :) so terbesit untuk mencoba variasi mengikat rambut dan buat coba share siapa tahu ada yang sedang mencari ide variasi mengikat rambut untuk si cute little one :)
1)
Caranya mudah bagi rambut bagian tengah manjadi 2 bagian,sisih kan bagian samping rambut dan mulai dari bagian depan ikat menjadi 2.
Setelah bagian depan rambut diikat silangkan ikatan rambut dan ambil bagian kedua dan ikat kan bersama. Lakukan terus sampai bawah.
Tips mengikat rambut anak lakukan pada saat rambut si kecil basah selain lebih mudah mengikat rambut juga mudah dibagi daripada saat rambut kering.
Model yang ke 2 lebih classic ya :) ditambahkan pita jadi lebih manis :D
Ada yang mau kasih ide variasi mengikat rambut untuk anak? Share ya :) ditunggu loh
Thanks girls dan mom :)
Good luck
Thursday, May 8, 2014
Makeup idea today look
Love purple
Siapa yang tidak suka warna lembut purple/ unggu ? Hampir semua girls everywhere suka :)
Ini makeup idea for soft purple kamu bisa pakai untuk hari hari , dan party juga ok :)
Aku pakai
- eyeprimer : Urban Decay primer potion
- eye shadow :pallete costal scents
- lipstik : Nyx nude mix Revlon pink
- foundaition : BB cream skin 79 + L'oreal N4.
- concealer : MaxFactor
- Blush : ELF
Selamat mencoba Good luck
Kasih tahu ya hasil nya hehe ..
Stay pretty always girl :)
Monday, May 5, 2014
Tutorial pink eyeshadow
Yuk kita coba warna eyeshadow mata
Ini :)
Warna ini bisa untuk pesta dan acara khusus
1. Seperti biasa pakai eye primer dulu pada mata. Lalu pakai cream eyeshadow dari maybelline color tatto 24 hr untuk base highlight dan pakai eyeshadow pink medium.
2. Pakai warna pink maroon di outer lid dan ratakan kearah crease. Bentuk sedikit keluar pada tulang mata membentu "C"
3.buat liner pada upper lashes dan lower lashes.
4. Pakai warna putih light untuk inner eye dekat ujung mata bagian dalam dan di bawah alis.
5. Pakai warna maroon kembali dan pakai pada lower lashes.
6.ambil light pink dengan jari dan tempelkan pada middle lid agar terlihat lebih terang.
7. Curl your lashes dan pakai maskara mu.
8. Ingin terlihat mata lebih besar dan dramatic pakai kamu bisa pakai bulu mata palsu.
Selamat memcoba :)
Good luck
stay pretty always :)
Eye primer : Urban Decay portion
Eyeshadow : Coastal scents pallete
Kamu bisa pakai : Inez pallete pink :)
Foundation : BB cream skin 79
Concealer : Maxfactor
Lipstick : NYX pink
Lipgloss : Revlon
Eyeliner : Mac kohl
Maskara : Coastal scents dan L'oreal
Friday, May 2, 2014
Purple eyeliner tutorial
Yuk kita coba makeup ini :D
Yang suka warna purple bisa coba ini
1. Seperti biasa sebelum merias mata perginakan eye base/ eye primer, kamu juga bisa memakai concealer.
Cara membuat eyeliner cat eyes beri tanda pakai ujung kuas dari garis lower lashes kearah atas disitu kita buat garis.
2 tarik garis menggunakan angle brush/ kuas eyeliner dan gunakan shadow hitam dulu jika kamu belum terbiasa menggunakan liquid liner langsung, jadi mudah dihapus jika membuat kesalahan.
Basahkan terlebih dahulu kuas dan ambil eyeshadow hitam. Kuas basah dapat membuat garis lebih terlihat jelas. Setelah eyeliner bagus pakai liquid liner hitam untuk memperjelas.
3. Tarik garis dari tengah mata diatas upper lashes kita kearah luar dan dilanjutkan dari inner lid agar tersambung.
4. Gunakan cream eyeshadow kamu bisa pakai maybelline color tatto 24 hr warna unggu (warna unggu nya bagus :D buat diatas eyeliner hitam seperti yang pertama.
5. Buat liner pada lower lashes dengan warna unggu sebatas tengah mata jangan buat sampai ujung dalam.
6 + 7 .Gunakan kuas kecil dan pakai eyeshadow warna unggu untuk memperjelas warna dan supaya cream shadow lebih tahan lama.
8. Ambil eyeshadow yang terang pakai pada inner eye kamu.
9. Pakai juga pada bagian bawah alis.
Berikut nya pakai penjepit bulu mata agar lentik cara mengunakan curl lashes :
- jepit bulu mata dengan posisi gagang penjepit kearah bawah.
-lalu naikan posisi penjepit 45 derajat ketas.
Cara ini dapat membuat bulu mata kamu akan lentik dan natural.
Lanjutkan memakai maskara.
Dan untuk mata lebih terlihat besar pakai bulu mata palsu / false lashes.
Selesai deh :)
Good luck girls
Keep being pretty always
Subscribe to:
Posts (Atom)